Iklan

Iklan

Dua Kelurahan Sudah Arahkan Retailer Siapkan Bank Sampah

Tuesday, November 12, 2019 WIB Last Updated 2019-11-12T15:02:00Z
Lurah Teddaopu A. Aswar Witman saat mengarahkan retailer mendirikan unit Bank Sampah

KLIKSULSEL.COM,WAJO - Himbauan Camat Tempe Andi Fakhrul Rijal B pengadaan Bank Sampah ditiap retailer yang ada dalam wilayah Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, langsung direspon sejumlah Lurah.

Lurah Teddaopu A. Aswar Witman dan Lurah Lamaddukelleng Sabran sudah bergerak cepat untuk mengarahkan sejumlah retailer (Alfa-Indomaret) yang ada diwilayah kedua kelurahan tersebut agar menyediakan bank sampah.

"Lurah Teddaopu dan Lurah Lamadukelleng sudah bergerak cepat mengarahkan Alfa dan Indomaret yang ada di wilayahnya untuk membuat bank sampah plastik unit kecil," kata Andi Fakhrul Rijal B.

Dengan adanya bank sampah plastik tersebut, Andi Fakhrul Rijal B harapkan kedepan bisa menampung sampah plastik masyarakat yang tertinggal sekitar lingkungan Alfa dan Indomaret.

"Kita berharap juga agar masyarakat khususnya yang bermukim di Kecamatan Tempe agar berkontribusi dalam penanganan sampah plastik, manfaatkan semua Bank Sampah yang sudah tersedia," kata mantan Ketua KNPI Wajo itu.

Lurah Lamaddukelleng Sabran saat mengarahkan retailer mendirikan unit Bank Sampah

Komentar

Tampilkan

  • Dua Kelurahan Sudah Arahkan Retailer Siapkan Bank Sampah
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan