Iklan

Iklan

Pecinta Buku, Inilah Tips Membuat Perpustakaan di Rumah Sendiri

Tuesday, November 16, 2021 WIB Last Updated 2021-11-16T09:01:04Z
 


KLIKSULSEL.COM - Buku merupakan salah satu benda penting yang bisa Anda dapatkan di mana pun termasuk di dalam rumah. Hobi membaca tentunya bisa lebih nyaman dilakukan di dalam rumah sehingga ketersediaan buku di dalam rumah akan sangat diperlukan. Anda yang hobi membaca tentunya juga hobi mengoleksi aneka buku dengan berbagai judul. 

Agar hobi membaca menjadi lebih menyenangkan lagi tidak ada salahnya Anda membuat sebuah perpustakaan di dalam rumah. Anda bisa membuatnya di dalam sebuah ruangan khusus ataupun memanfaatkan beberapa bagian rumah. Pastikan Anda membuat perhitungan yang cukup matang, termasuk membuat desainnya terlebih dahulu. 

Dengan membuat perpustakaan di rumah, Anda bisa menempatkan berbagai buku favorit Anda untuk dibaca sewaktu-waktu. Anda bisa menempatkan berbagai perlengkapan lain untuk menunjang kenyamanan pada saat membaca seperti kursi, meja, hiasan dinding, dan berbagai aksesoris pelengkap lainnya. 

Hal yang Perlu Diperhatikan

Nah, sebelum Anda benar-benar membuat sebuah perpustakaan di dalam rumah pastikan Anda memperhatikan beberapa hal penting. Pertama, Anda bisa memperhatikan jumlah buku yang akan disimpan karena hal ini ini berpengaruh terhadap luas ruangan yang akan digunakan. Jika ruangan yang dimiliki tidak begitu luas maka pastikan buku yang disimpan juga harus disesuaikan. 

Kemudian, Anda juga harus memperhatikan desain dari perpustakaan ini. Anda tidak bisa asal membuat dan menata tempat tersebut karena nantinya bisa saja tidak nyaman dilihat. Jika direncanakan dan didesain terlebih dahulu, otomatis hasilnya bisa lebih menarik dan proporsional. Sebagai referensi, Anda bisa mencari inspirasi desain perpustakaan mini untuk bisa diterapkan di dalam rumah. 

Hal lain yang tak kalah penting ialah properti atau pelengkap lain yang perlu disediakan. Beberapa benda harus dipertimbangkan dengan matang, apakah perlu digunakan ataupun tidak sama sekali. Misalnya, jenis kursi, meja, atau aksesoris seperti apa yang cocok digunakan dan jumlah yang diperlukan perlu disesuaikan dengan ukuran dan desain perpustakaan. 

Tips dalam Membuat Perpustakaan di Rumah

Selain beberapa hal di atas, pembuatan sebuah perpustakaan Anda juga membutuhkan banyak inspirasi dan referensi. Namun, jika Anda memiliki keinginan atau desain tersendiri tentu akan lebih baik diwujudkan dengan memperhatikan beberapa hal di sekitarnya. 

Membuat perpustakaan yang berlokasi di rumah Anda sendiri pada dasarnya tetap membutuhkan perhitungan yang sangat baik. Untuk mewujudkan hal ini Anda bisa menggunakan beberapa tips berikut ini untuk mendapatkan hasil yang sesuai. 


Perpustakaan yang Anda inginkan tidak harus selalu menggunakan sebuah ruangan khusus di dalam rumah. Anda tetap bisa memiliki sebuah perpustakaan dengan memanfaatkan sebuah dinding kosong yang ada di dalam rumah.

Utamakan memilih dinding yang ada di sekitar ruang keluarga agar menambah kenyamanan dalam membaca sehingga Anda tidak perlu menata tempat khusus untuk membaca. 

Pilih Kursi yang Nyaman 

Tips berikutnya yang bisa Anda gunakan ialah dengan memilih kursi senyaman mungkin dan pastinya sesuai dengan desain yang sudah Anda buat. Anda tidak harus memilih jenis kursi yang terlihat mahal ataupun mewah, tetapi pilihlah jenis kursi yang cukup nyaman. Anda bisa memilih jenis kursi yang memiliki sandaran, baik untuk punggung maupun untuk sandaran kaki. 

Atur Buku dengan Baik 

Anda juga bisa mengatur buku sebaik mungkin agar lebih mudah untuk dicari. Dalam membuat perpustakaan penyusunan buku menjadi salah satu poin penting sehingga Anda harus melakukannya dengan sangat cermat. Sebagai contoh, Anda bisa menyusun buku berdasarkan warna, tema, maupun berdasarkan ukuran. 

Gunakan Lorong Rumah 

Bagian rumah lain yang juga bisa dijadikan perpustakaan ialah bagian lorong. Anda bisa menempatkan buku-buku di sisi kiri dan kanan di bagian lorong tersebut. Anda hanya perlu membeli rak buku, baik dari jenis rak dinding khusus buku maupun sejenis lemari dengan ukuran yang disesuaikan dengan jumlah buku. 

Memperhatikan Kualitas Cahaya 

Tips berikutnya ialah Anda wajib memperhatikan kualitas cahaya yang ada di perpustakaan tersebut. Untuk membaca buku tentunya Anda membutuhkan cahaya yang cukup sehingga tidak merusak penglihatan. Pencahayaan yang cukup baik juga membuat Anda lebih mudah untuk mencari dan menemukan buku yang Anda inginkan. 

Pilih Rak yang Unik

Tips lain yang juga akan sangat berguna bagi Anda ialah memilih jenis rak yang sesuai dengan jenis dinding atau ruangan yang Anda pilih. Pemilihan rak ini akan sangat menentukan perpustakaan tersebut akan menjadi terlihat menarik atau justru sebaliknya. Pada saat membuat desain sebelum pembuatan Anda bisa menggambar rak yang diinginkan. 

Rak yang dipilih tidak harus selalu rak biasa atau konvensional yang umumnya disimpan di atas lantai. Akan lebih menarik lagi jika Anda menempatkan sebuah rak dinding baik dengan ukuran kecil, sedang, maupun berukuran besar. Terlebih jika Anda memanfaatkan dinding untuk menyimpan setiap buku maka penggunaan rak khusus dinding tersebut akan sangat membantu.

Apa pun jenis rak yang dipilih, Anda bisa memperolehnya melalui platform jual beli online Blibli. melalui platform ini Anda bisa menemukan berbagai rak termasuk aksesoris untuk perpustakaan lainnya dengan kualitas yang terbaik. Blibli menyediakan seller dari berbagai daerah yang terpercaya dan sudah ahli di bidangnya sehingga Anda bisa memperoleh produk yang terjamin kualitasnya. 

Untuk kebutuhan perpustakaan sendiri Blibli sudah memiliki berbagai seller yang menyediakan aneka keperluan untuk interior yang juga bisa Anda pilih untuk membuat perpustakaan di rumah. Detail produk yang dimiliki Blibli akan disajikan dengan sejelas mungkin sehingga bisa memberikan informasi terbaik bagi Anda.
Demikianlah beberapa tips yang bisa Anda gunakan untuk membuat perpustakaan di rumah. 

Buat desain terlebih dahulu kemudian tata sedemikian rupa agar terlihat lebih menarik dan nyaman. Bagi pecinta buku hal ini sangat penting untuk segera dicatat agar tetap menunjang hobi membaca yang Anda miliki.

Sumber : https://pixabay.com/images/id-4786779/


Komentar

Tampilkan

  • Pecinta Buku, Inilah Tips Membuat Perpustakaan di Rumah Sendiri
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan