Iklan

Iklan

Cegah Virus Corona, Polair Sisir Perairan Luwu Timur

Sunday, March 29, 2020 WIB Last Updated 2020-03-29T09:08:43Z

Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara Polda Sulsel menyisir perairan Luwu Timur

KLIKSULSEL.COM,LUTIM -- Semua pihak bergerak memberikan imbauan agar warga menerapkan pola hidup sehat untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19 atau virus Corona, termasuk PolAir Polda Sulsel yang bermarkas di Malili Kabupaten Luwu Timur.

Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara Polda Sulawesi Selatan yang bermarkas di Malili Kabupaten Luwu Timur, bergerak memberikan imbauan kepada masyarakat yang bermukim di pesisir laut Kabupaten Luwu Timur Sulawesi Selatan.

Kata Komandan Kapal Polisi XIV 1022 Bripka Yornalius P, bersama dengan personel lain dirinya menyisisir pemukiman di pesisir laut mengimbau kepada masyarakat pesisir untuk bersama-sama mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Lanjut kata Bripka Yornalius, dengan cara, biasakan mencuci tangan menggunakan sabun anti septic setiap saat, hindari menyentuh hidung, mata dan mulut sebelum mencuci tangan, untuk smentara jaga jarak minimal 1 meter dengan orang lain.

"Jika bersin dan batuk tutup dengan tissu atau dengan lengan anda, berjemurlah minimal 30 menit pada pukul 10.00 Wita, jangan berkumpul bersama orang banyak dan lebih baik dirumah saja dengan keluarga," tutupnya.



Komentar

Tampilkan

  • Cegah Virus Corona, Polair Sisir Perairan Luwu Timur
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan