Iklan

Iklan

Supriansa Jabat Hakim Mahkamah Golkar

Lantur KlikSulsel
Saturday, February 29, 2020 WIB Last Updated 2020-02-29T02:48:29Z



KLIKSULSEL.COM - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI fraksi Partai Golkar, Supriansa resmi menjabat sebagai Hakim Mahkamah Partai Golkar Periode 2019-2024.

Hal itu berdasarkan pelantikan dan pengambilan sumpah yang dilakukan oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, di Jakarta Barat, Jum'at malam (28/2/2020) kemarin.

Mendapatkan jabatan sebagai Hakim Mahkamah Partai Golkar, Supriansa mengucapkan syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Ketua Umum Partai Golkar padanya.

"Insya Allah saya akan tegak lurus menjalankan amanah sebagaimana arah dan kebijakan partai Golkar dan berpedoman pada juklak, juknis, dan AD/ART Partai Golkar serta peraturan lain yang di atur dalam Mahkamah Partai Golkar,"Kata Supriansa kepada Kliksulsel.com Via WhatsApp nya Sabtu 29/2/2020.

Mantan Wakil Bupati Soppeng itu juga meminta doa dan dukungan kepada seluruh elemen masyarakat, berharap agar bisa bekerja dengan baik dan memberi kontribusi positif demi kemajuan partai Golkar kedepan.

"Terima kasih banyak atas dukungan dan doa ta semua. Terutama wijau tauw Soppengnge ,karena tanpa kalian saya bukanlah siapa siapa,"Ucap putra kelahiran 72 asal Desa Leworeng Kabupaten Soppeng itu.

Sebelumnya Supriansa, terpilih menjadi Anggota DPR RI periode 2019-2024 setelah mendapatkan perolehan suara sebesar 54.659 mewakili Partai Golongan Karya (Golkar) untuk Dapil Sulsel 2 dan saat duduk di Komisi III - Hukum, HAM, Keamanan.

Komentar

Tampilkan

  • Supriansa Jabat Hakim Mahkamah Golkar
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan