Iklan

Iklan

Alfa Midi Sediakan Bank Sampah, Camat Tempe: Terima Kasih

Sunday, November 17, 2019 WIB Last Updated 2019-11-17T13:38:37Z
Lurah Lamaddukelleng saat melakukan sosialisasi pengadaan Bank Sampah di Alfa Midi

KLIKSULSEL.COM,WAJO -  Pemerintah Kecamatan Tempe dan Kelurahan Lamaddukelleng menyampaikan terima kasih kepada Retailer (Alfa Midi) yang bergerak cepat menyediakan Bank Sampah.

Kata Camat Tempe Andi Fakhrul Rijal, retailer yang berada dalam wilayah Kelurahan Lamaddukelleng sudah melaksanakan himbauan pihak Kelurahan Lamaddukelleng dengan menyedikan bank sampah, dan sekiranya itu dapat diikuti retailer yang lain.

"Setelah diberikan arahan dan himbauan agar berpartisipasi dalam hal pengendalian sampah plastik, Alfa Midi di Kelurahan Lamaddukelleng bergerak cepat untuk membantu pihak kelurahan dan kecamatan," kata Andi Fakhrul Rijal.

Menurut Andi Fakrul Rijal, partisipasi seluruh elemen termasuk retailer yang beroperasi diwilayah Kecamatan Tempe adalah dukungan nyata pada program kerja Tempe De`na Marota.



Bentuk dukungan retailer kepada program Tempe De`na Marota, dengan cara tidak menyediakan lagi kantong plastik di tokonya dan diharapkan juga masyarakat membawa kantongan sendiri dari rumahnya tetapi bukan kantongan yang sekali pakai.

"Kami pihak Kecamatan Tempe dan Kelurahan Lamadukelleng mengucapkan terima kasih kepada Alfa Midi yang bersama-sama pemerintah untuk pengendalian sampah plastik," tutupnya.
Komentar

Tampilkan

  • Alfa Midi Sediakan Bank Sampah, Camat Tempe: Terima Kasih
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan